Polda Papua Gelar Seleksi CAT Psikologi Pendidikan Alih Golongan (PAG) Dari Bintara Ke Perwira Polri

waktu baca 1 menit
Kamis, 22 Agu 2024 02:47 0 5 Ismaya Rosita

Papua – Polda Papua Menggelar pelaksanaan CAT Psikologi Seleksi Pendidikan Alih Golongan (PAG) dari Bintara ke Perwira Polri Tahun Anggaran 2024 Polda Papua, pada Rabu (21/08).

Kegiatan CAT Psikologi ini berlangsung di SMK N 8 Jayapura, Kampung Yoka, Papua, dan selama kegiatan dimulai, telah dipantau langsung oleh Karo SDM Polda Papua, Kombes Pol. Sugandi, S.I.K.

Sebanyak 72 peserta, yang terdiri dari 71 (Pria), dan 1 (Wanita), yang mengikuti Seleksi CAT Psikologi tersebut.

Karo SDM Polda Papua mengatakan bahwa seleksi ini akan menjadi tolak ukur pribadi Bintara menuju Perwira yang nantinya tugas dan tanggung jawabnya akan lebih berat dari pada sebelumnya.

“Seleksi ini merupakan salah satu persyaratan dalam merekrut Calon Perwira yang diharapkan tentunya, dan ini juga menjadi bentuk kedisiplinan awal dalam sikap bertanggung jawab menyelesaikan setiap rintangan yang ada,” ujar Karo SDM Polda Papua.

Ia juga mengatakan bahwa Pelaksanaan tes psikologi ini menggunakan sistem Computer Asisted Tes (CAT) yang terhubung langsung dari pusat dan usai pelaksaan nilainya langsung diketahui oleh peserta.[hp/rd]

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Media Group

PT. Media Mutiara Ano

• www.wartapolrinews.com

• Badan Hukum nomor : AHU-0125489. AH. 01.11.TAHUN 2022 TANGGAL 01 Juli 2022,

• NPWP : 63.106.883.2-418.000,

• ALAMAT REDAKSI : Jl. Mawar SCB No.11, RW.1, Kapuk, Kota Jakarta Barat.

LAINNYA