Papua – Kepolisian Daerah Papua melalui Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Polda Papua kembali melaksanakan seleksi Penerimaan Bintara Polri Tahun 2025.
Hari ini, Kamis (24/04/2025), sebanyak 1000 Calon Siswa (Casis) Bintara Polri Panda Polda Papua menjalani tes Computer Assisted Test (CAT) Psikologi pada hari ketiga.
Pelaksanaan tes CAT Psikologi digelar di 9 (sembilan) Sekolah, Kampus dan instansi terkait yang ada di Kota Jayapura. Salah satu diantaranya di SMP Negeri 6 Jayapura.
“Hari ini sebanyak 1000 Casis Bintara Polri yang terdiri dari 790 Casis Polki dan 210 Casis Polwan mengikuti tes CAT Psikologi di beberapa tempat,” ucap Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol Jan Wynand Imanuel Makatita, S.I.K.
Dalam pelaksanaan CAT Psikologi pada seleksi Bintara Polri terpadu, sejumlah pejabat utama turut hadir melakukan pengawasan secara ketat.
Selain sejumlah pejabat utama Polda Papua, pelaksanaan tes tersebut juga diawasi ketat oleh panitia maupun pengawas internal, dan eksternal.
Kabid Humas juga menekankan bahwa proses seleksi penerimaan Bintara Polri Panda Papua dilaksanakan secara terbuka dan transparan.
Kepada para orang tua, Kombes Imanuel menegaskan agar tidak meminta bantuan atau percaya dengan orang yang berjanji akan meluluskan putra-putrinya dengan imbalan uang.
“Kalau ada orang yang datang menawarkan jasa tersebut, laporkan kepada kami, dan akan kami proses sesuai hukum yang berlaku,” tegasnya.(rd)
Tidak ada komentar