Papua – Program Si-Ipar atau (Polisi Pergi Mengajar) yang dilakukan Polda Papua dalam Operasi Rasaka Cartenz 2025 merupakan bentuk kepedulian Polri dalam membangun para Generasi Muda Papua agar dapat memahami tentang Sejarah, aturan dan wawasan kebangsaan di Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Hal tersebut diupayakan Polri dengan memberikan beberapa Materi dasar kepada Anak-anak di 8 Daerah Operasi tersebut. Tujuan utama Program Si-par di khususkan bagi anak anak yang putus sekolah agar mereka mendapatkan pendidikan seperti baca tulis serta pengenalan yang diberikan di antaranya seperti pengenalan tentang nilai-nilai Pancasila, wawasan kebangsaan, Nama-nama pahlawan Nasional, Presiden Republik Indonesia, Gubernur di Papua hingga Sejarah-sejarahnya.
Disamping itu, mengenalkan kepada Generasi Muda Papua tentang menjaga Ketertiban umum dan memahami aturan-aturan yang berlaku juga. Kasatgas Humas Operasi Rasaka Cartenz 2025 Kompol Nurjanah, S.Sos., M.M pada releasenya menyampaikan bahwa Program tersebut dibuat agar dapat membantu Pemerintah dalam membangun Pendidikan yang lebih menyeluruh hingga di pedalaman Papua.
“Selain itu, Polri hadir sebagai Pengajar bukan bertujuan untuk menjadi Guru. Akan tetapi, Polri hadir untuk memberikan pemahaman-pemahan dasar yang mungkin belum pernah diterima oleh Para Generasi Muda karena tidak bisa bersekolah,” ucapnya.
Ia juga menerangkan, bila kehadiran Polri menjadi Pengajar hanya untuk dapat menyetuh para Generasi untuk memotivasi para Generasi Muda agar mau menggapai Ilmu melalui bangku Pendidikan.
Ditambahkan Nurjanah, bahwa Program ini juga dilaksanakan di Sekolah-sekolah dengan bersinergi dengan para Guru yang ada. Para Personel di Lapangan tersebut memberikan Pemahaman tentang aturan-aturan yang harus dipatuhi dan tidak boleh dilanggar. Seperti, membawa kendaraan R2, membuat keributan (Tawuran) dll.
Nurjanah berharap dengan adanya Program yang dilaksanakan oleh Polri ini, kiranya Masyarakat setempat dapat memberikan dukungan positif agar Program tersebut dapat membantu Papua unggul dalam SDM yang Maju demi Indonesia Emas.(rd)
Tidak ada komentar